Prilly Latuconsina Jadi Dosen, Sang Kekasih Omara Esteghlal Duduk Manis Sambil Nyatat

Prilly Latuconsina menjadi dosen di kampus LSPR-Instagram-@prillyatuconsina96
POSTINGNEWS.ID - Tak hanya sukses di dunia hiburan, Prilly Latuconsina kembali membuktikan bahwa dirinya adalah sosok yang multitalenta. Julukan sebagai perempuan independen, pintar dan cantik rasanya memang sangat layak disematkan padanya.
Bahkan belum lama ini, Prilly kembali mencetak prestasi yang menginspirasi banyak orang. Pada 25 April 2025, Prilly Latuconsina resmi menjadi dosen di London School of Public Relations (LSPR) Jakarta. Kabar membanggakan ini dibagikannya langsung melalui unggahan di akun media sosial pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, ia menulis, “Hari ini saya resmi bergabung sebagai Dosen di LSPR Jakarta. Merupakan suatu kehormatan dapat kembali ke kampus ini, kali ini untuk berbagi ilmu dan pengalaman. Semoga kehadiran saya dapat memberikan kontribusi positif bagi para mahasiswa. Sampai bertemu di kelas berikutnya,” tulis Prilly.
Ungkapan tersebut memperlihatkan antusiasme sekaligus kerendahan hatinya dalam menjalani peran barunya di dunia pendidikan.
Tak butuh waktu lama, warganet pun membanjiri unggahan tersebut dengan komentar positif. Banyak yang merasa bangga dan terinspirasi dengan perjalanan karier Prilly. Sosoknya kini bukan hanya dikenal sebagai artis papan atas, tapi juga sebagai pendidik muda yang membawa pengaruh positif.
Omara Esteghlal sibuk mencatat dikala sang kekasih menerangkan di depan. -Instagram-@prillyatuconsina96
Romantis dan Mendukung, Omara Curi Perhatian
Kehidupan romantisme Prilly pun ikut menjadi sorotan. Ia diketahui menjalin hubungan asmara dengan Omara Esteghlal, seorang pria yang disebut-sebut sangat suportif terhadap semua aktivitas Prilly. Hal ini tampak jelas dari unggahan Prilly pada 3 Mei 2025, di mana ia kembali membagikan momen saat sedang mengajar di kelas.
Dalam foto yang diunggah, publik dikejutkan dengan kehadiran Omara di dalam kelas. Menariknya, ia tampak mencatat dengan serius, bahkan memotret Prilly yang tengah berdiri di depan kelas. Momen itu begitu menggemaskan, hingga Prilly pun menuliskan caption yang membuat netizen ikut tersenyum, “By the way, terpantau ada satu mahasiswa yang nyatetnya super niat. Saya langsung kasih nilai A aja kali ya?”
Tingkah lucu sang kekasih ini langsung menyedot perhatian publik. Komentar demi komentar pun mengalir, termasuk dari penulis Risa Saraswati yang menuliskan, “Gemassss.” Dukungan dari pasangan seperti ini memang menjadi impian banyak orang, dan hubungan Prilly serta Omara tampaknya berhasil menunjukkan bahwa cinta sehat adalah yang saling mendukung dan tumbuh bersama.
Bukti Bahwa Perempuan Bisa Jalani Banyak Peran
Langkah Prilly menjadi dosen di tengah kariernya yang cemerlang ini merupakan simbol penting bagi banyak perempuan muda di Indonesia. Bahwa tidak ada batasan dalam mengejar mimpi, tak ada peran yang terlalu berat jika dijalani dengan niat dan semangat.
Dari layar kaca hingga ruang kelas, Prilly membuktikan bahwa perempuan mampu menginspirasi, membagikan pengetahuan, dan tetap hadir sebagai pribadi yang membumi. Ia tak hanya bicara soal pencapaian pribadi, tapi juga soal kontribusi pada masyarakat, terutama dalam dunia pendidikan.
Dengan kepribadian yang hangat, intelektual yang kuat, serta kemampuan komunikasi yang baik, Prilly berhasil menjelma menjadi panutan baru. Sosok yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mendidik dan memberdayakan.
Temukan konten postingnews.id menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-