KSAD Belum Respon Pesan WA Effendi Simbolon

KSAD Belum Respon Pesan WA Effendi Simbolon

Effendi Simbolon bersama Megawati Soekarnoputri--Instagram @effendi_simbolon

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Anggota Komisi I DPR RI Effendi Simbolon menyatakan siap bertemu dengan KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Sebelumnya, KSAD Dudung Abdurachman mengecam pernyataan Effendi Simbolon yang menyebut TNI ibarat gerombolan dan ormas.

Pernyataan Effendi Simbolon dalam rapat dengan Kementerian Pertahanan (Kemhan) dan Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa pada tanggal 5 September 2022 itu juga diprotes prajurit TNI dari berbagai wilayah di Indonesia.

Effendi Simbolon kepada wartawan di komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (15/9/2022), mengatakan ia tidak pernah bermusuhan dengan siapa pun, termasuk dengan Dudung.

BACA JUGA:KPK Kembali Periksa 10 Saksi Kasus OTT Karomani CS

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menyatakan siap untuk bertemu dengan Dudung.

“Saya enggak pernah bermusuhan sama siapa pun. Demi Allah, demi Tuhan, saya enggak pernah bermusuhan. Saya 20 tahun di Komisi I DPR RI itu enggak pernah saya bermusuhan,” kata Effendi, dikutip dari fin.co.id, Jumat (16/9/2022).

Lebih lanjut, Effendi mengatakan sudah mengirim pesan WhatsApp (WA) ke Dudung untuk meminta bertemu, namun belum direspon.

+++++



Kepada wartawan Effendi juga memperlihatkan pesan WA yang ia kirimkan kepada Dudung. “Selamat pagi, Jenderal. Mohon waktu bertemu. Terima kasih," tulis Effendi kepada Dudung.

Pesan tersebut juga disertakan emoticon hati dan bendera Merah Putih.

Meski Dudung belum membalas, Effendi kembali menyatakan kesiapannya untuk bertemu dengan KSAD.

"Orang saya enggak ada masalah, kok. Kenapa kemudian saya yang dijadi sasaran?" ujarnya.

BACA JUGA:Tanggapi Wacana Dirinya Maju Sebagai Cawapres, Jokowi: Bukan dari Saya

Effendi juga menunjukkan isi pesannya kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa. Dalam pesan itu, Effendi juga menyatakan keinginannya untuk bertemu.

“Nih, kalau ke Pak Andika, saya kirim dia langsung jawab itu. 'Selamat malam, Pak Andika. Mohon izin menghadap besok ke Mabes'," kata Effendi sambil membacakan ulang pesannya ke Andika.

Sebelumnya, Dudung mengatakan, tidak mendapat pesan apa pun dari Effendi terkait polemik TNI gerombolan dan ormas.

+++++



Effendi lantas menunjukkan isi percakapan terakhirnya dengan Dudung yang masih belum dibalas.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: