Bawa Lebih Dekat dengan Musik, Sennheiser Rilis Momentum True Wireless 3

 Bawa Lebih Dekat dengan Musik, Sennheiser Rilis Momentum True Wireless 3

Bawa Lebih Dekat dengan Musik, Sennheiser Rilis Momentum True Wireless 3-Foto. Net-

BACA JUGA:Dr Zaidul Akbar Ungkap Keistimewaan Minum Air Kelapa Tua

Berkat tes pendengaran terpandu baru, Anda dapat mempersonalisasikan suara dengan mengatur volume pada frekuensi tertentu yang sesuai dengan pendengaran individual Anda.

+++++

Ditambah lagi, aplikasi Smart Control menawarkan beberapa pilihan prasetel dan fitur equalizer untuk menyesuaikan suara sesuai selera Anda.

Sesibuk atau sebising apapun lingkungannya, hybrid-adaptive ANC generasi terbaru Sennheiser dengan mudah menyesuaikan diri untuk memastikan setiap ketukan dan nuansa dapat didengar.

Sistemnya yang canggih menggunakan empat mikrofon untuk memantau tingkat suara sekitar secara berkesinambungan dan secara otomatis mengoptimalkan tingkat peredam suara untuk memastikan pengalaman yang benar-benar mendalam.

Saat Anda butuh untuk mendengarkan suara di sekitar atau berbicara dengan orang lain, mode transparansi mengembalikan Anda ke dunia nyata.

Terhubung dan pintar

Semudah itu. Intuitive touch interface Momentum True Wireless 3 dapat diatur untuk audio playback dan akses ke voice assistants. Tiga mikrofon canggih dalam setiap earbud memastikan komunikasi sebening kristal dan akses voice assistant yang mudah dalam setiap situasi.

BACA JUGA:8 Manfaat Air Beras untuk Perawatan Kulit, Wajah dan Rambut

Pengisian daya nirkabel, ketahanan cipratan air IPX4, dan earbuds Sennheiser yang paling ergonomis memudahkan Anda saat traveling, komuting, bekerja, dan berolahraga.

Momentum True Wireless 3 dapat Anda miliki dengan harga retail Rp 4.599.000 dan tersedia dalam pilihan warna matte black, graphite, atau putih.

Saat ini Momentum True Wireless 3 akan tersedia di Desound Pondok Indah Mall, desound.co.id, dan toko-toko audio terpilih baik di channel online maupun offline.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: sennheiser indonesia