Gibran Diperingatkan Anak Buah Megawati Usai Temui Prabowo

Gibran Diperingatkan Anak Buah Megawati Usai Temui Prabowo

Gibran Rakabuming Raka dan Prabowo Subianto.-Foto: Disway-

JAKARTA, POSTINGNEWS.ID - Pertemuan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menyita atensi banyak pihak. Salah satunya dari rekan kader di PDIP, Ruhut Sitompul.

Gibran yang saat pertemuan membawa serta relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memberikan dukungan kepada Prabowo diperingatkan oleh Ruhut untuk tidak bermain api.

Ia meminta Gibran agar waspada dalam bersikap. Sebab, politik tidak menutup kemungkinan kawan akan menjadi lawan.

BACA JUGA:Kejamnya.. Gegara Hias Kota Solo Pakai Stupa Jelang Waisak, Gibran Disumpahi Masuk Neraka

"Dalam politik jangan coba-coba main api nanti terbakar. Mas Gibran sebagai kader PDIP harus waspada. Belum tentu maksud baik itu hasilnya menjadi baik," tulis Ruhut melalui akun Twitter miliknya, dikutip Minggu, 21 Mei 2023.

Ruhut lantas menyinggung soal pesan yang pernah diberikan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, kepada seluruh kader terkait keputusan memenangkan PDIP.

"Ingat pesan Ibu Megawati Soekarnoputri, perjuangan sudah bulat, PDI Perjuangan harus menang. Seluruh kader PDIP tegak lurus mengamankan keputusan Ibu Ketum dan Presiden ke-5 RI," tegasnya.

Adapun buntut pertemuan dengan Prabowo itu, Gibran pun dipanggil untuk menghadap ke DPP PDIP di Jakarta.

BACA JUGA:Farhat Abbas Anjurkan Gibran Rakabuming Nikmati Kekuasaan Jokowi: 'Ayo Mas, Layang-Layang Lagi di Atas'

"Ya siap saya terima, sanksi, teguran, hukuman, siap kami terima. Hari Senin (22 Mei 2023) saya berangkat," katanya kepada wartawan.

Temukan konten Postingnews.Id menarik lainnya di Google News

Sumber: